01 Mei 2009

Internet Marketing Tidak Bisa Tanpa Modal

Subject Internet Marketing Tidak Bisa Tanpa Modal ini saya tulis setelah kemarin saya main-main ke Yahoo Answer Indonesia dan menemukan seseorang yang bertanya konyol. Mengapa konyol karena Yahoo Answers Indonesia tidak memperbolehkan pertanyaan yang tercium sebagai “iklan” hehe..

Pertanyaannya begini: Mau bisnis tanpa modal? lalu dijawab sendiri. Dulu saya juga pernah begitu, karena belum tau. Sekarang tidak lagi, karena sudah faham :)

Ok kita kembali ke judul Internet Marketing Tanpa Modal ini.

Setiap usaha, termasuk usaha internet marketing pasti perlu modal yang sangat besar kok. Memang benar, mungkin modal uangnya kecil, atau bisa jadi 0. Tetapi jika modal uangnya kecil maka perlu modal lainnya yang besar, misalnya modal gigih, modal sering promosi, modal banyak member kalau merangkap pemain MLM online, modal nekad, modal rajin menulis, modal tenaga, modal keahlian, modal waktu yang banyak untuk mengerjakannya dan sebagainya. Termasuk juga modal dengkul.

Contohnya Kalo kita kerja gali sumur dan tak dibayar pasti marah-marah. Jadi tenaga itu sebenarnya juga mahal. Kalau dirupiahkan bisa jadi sehari minimal Rp50.000 misalnya. Menulis artikel dalam rangka menjalankan Internet Marketing Indonesia juga perlu tenaga, juga modal waktu, juga modal keseriusan yang tinggi.

Jadi kalau menjalankan internet marketing tanpa modal apapun: tanpa modal uang, tanpa modal tenaga, tanpa modal rajin iklan, tanpa modal ketrampilan, tanpa modal nekad, maka sudah pasti hasilnya akan GRATIS alias 0 atau tidak ada juga. hehe..

Sekarang saya akan bayar bisnis internet saya semahal-mahalnya. Mungkin bayar dengan uang, mungkin bayar dengan aktif melakukan publikasi, mungkin bayar dengan tenaga, kecerdasan, keuletan, dan sebaginya. Agar hasilnya lebih baik. Karena Menjalankan Internet Marketing memang tak bisa tanpa modal.

Best Regards
Mufli

Tidak ada komentar: